-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Semua Tulisan yang kurang bagus ini hanyalah sebuah proses belajar untuk memahami realita diriku dan dunia luar. Selamat menyelam dalamnya lautan ideku dari sudut pandang yang berbeda. Sudut pandang yang bisa saja objektif dan bisa pula subjektif. Kebenaran hanyalah Milik Allah Subhana Wa Ta'ala semata. Semoga tulisan-tulisan dalam blog ini Bermanfaat bagi kita semua. aamiin
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Prespektif

10 Juli, 2008

Tentang Cinta
(Jomblo itu Ibadah)


Cinta adalah api. Namun kita tidak akan pernah tahu,
apakah api itu akan menghangatkan atau menghanguskan hati kita.
-pepatah-



Entah kenapa saya ingin menulis tentang cinta serta setumpuk rasa lain yang kerap membuncah dalam hati dua insan ketika menjalin hubungan asmara sebelum memasuki jenjang pernikahan. Saya hanya ingin menafsirkan rasa ini dari sudut pandang saya yang belum tentu benar 100%.

Saya bukanlah seorang pakar cinta yang sedang ingin menguras tenaga dan pikiran untuk mendefenisikan arti dari sebuah rasa yang sering di ekspresikan orang dengan perasaan berbunga-bunga ini, sebuah rasa yang katanya sulit bahkan rumit di maknai secara harafiah.

Saya hanyalah orang biasa yang juga pernah merasakan apa itu rasa cinta dan bahkan terperangkap dalam jejaring kisah-kisah romantisme masa lalu yang tercipta dari rasa itu. Namun hingga detik ini, saya sedikit sulit menangkap makna yang ada di balik kisah-kisah itu, sesuatu yang jarang terjadi buat sebagian orang yang katanya sangat menikmati kisah-kisah mereka. Entah ini pertanda bila hati saya telah mati rasa untuk urusan yang satu ini, atau mungkin hanya secuil perasaan yang memang lumrah bagi seseorang yang sangat realistis dalam memahami kehidupan.

So.. Cinta buat saya hanyalah setumpuk rasa semu yang membias dalam hati, dia tak lebih dari rasa subjektif yang memang menjadi ciri khas manusia dalam memandang hidup dari presfektif duniawi. lebih tepatnya cinta itu adalah sesuatu yang sangat subjektif, sehingga bisa jadi dalam cinta menumpuk segumpal rasa-rasa lain. Artinya, buat saya cinta itu terbangun diatas pondasi kemunafikan dan kebohongan.

Kadangkala demi cinta seseorang menjadi egois, angkuh dan arogan. kadang juga demi cinta seseorang menjadi lupa diri, gampang terbawa perasaan dan menyerah ketika cinta membius dirinya, dia rela di apakan saja demi cinta itu. Alih-alih menemukan kebahagiaan justru kekecewaan dan stress yang dia rasakan, bahkan tak jarang ada yang rela menghabisi nyawa sendiri atas nama cinta. Ada juga yang memilih cara lain dalam mengekspresikan kekecewaan itu, seperti menangis sepuas-puasnya, mengurung diri, dan lain sebagainya. Ada juga yang sedikit elegan, yaitu mengasingkan diri jauh dari keramaian lantas melampiaskannya dengan berteriak sekuat-kuatnya.(sumber : sinetron Indonesia yang tidak mendidik)

Memang sich, ada juga cinta yang terlihat biasa dan jauh dari kesan seperti diatas, namun adakah yang berani menjamin tak ada kemunafikan dan kebohongan dalam hubungan itu, saya rasa tidak ada.! Kenapa, karena sekali lagi bahwa Cinta sebenarnya terbangun diatas Pondasi kebohongan dan kemunafikan.

Benarkah ada cinta yang sehat? saya sulit menjawab pertanyaan ini dan ragu dengan jawaban subjektif dari sebagian orang. Mengapa? karena buat saya cinta itu tidak sesehat yang dipresepsikan, dia adalah perangkap yang bisa menjerumuskan seseorang dalam lembah kebodohan dan kemaksiatan. Kita selalu terlena dengan kepalsuan semu yang tercipta dari kata-kata indah dan kerlingan mata yang menggoda. lantas di manakah letak cinta yang sehat itu.!

Sebagian ada yang percaya dengan cinta sejati (true love), buat saya ini adalah sang pemimpi yang tertidur pulas dalam buaian waktu, sesuatu yang sangat utopis didunia yang realistis ini. Dia hanya Seorang pemimpi yang berimaji dalam ruang waktu mencari asa yang fatamorganis, dan mencoba merealisasikan mimpinya di dunia nyata. Omong kosong.. Cinta sejati itu hanya ada di dunia dongeng dan cerita-cerita hikayat, dia hanyalah alur cerita pelengkap mimpi sang imajiner.

Intinya cinta dalam pacaran itu palsu penuh kebohongan dan kemunafikan, setuju gak setuju itulah presfektif saya. karena buat saya cinta yang benar dan sehat adalah memilih mencintai seseorang hanya karena cinta kepada sang Khalik.

Akhirnya saya katakan bahwa Menjomblo merupakan pilihan yang tepat bagi kita agar bisa lepas dari jerat-jerat kemunafikan dan kebohongan yang diciptakan dari cinta yang duniawi ini. artinya JOMBLO itu adalah IBADAH. wassalam (ROE)..


PS : Saya gak lagi patah hati dalam menulis postingan ini. jadi tulisan ini hanyalah penafsiran biasa tanpa maksud apa-apa yang bisa jadi objektif dan bisa pula subjektif. HAW ABOUT YOU..???

27 KOMENTAR:

Mike.... mengatakan...

ho..ho..ho..kalo gw bro,,
ttp aja suka kalo menjomblo..tp kalo ga menjomblo lebih baik..hi..hi..
yah..seandainya ada dokter cinta, dialah yg bs memutuskan cinta itu sehat ato tidak..:)

Anonim mengatakan...

Mudah-mudahan ucapan kita seiring dengan hati...!.

namaku wendy mengatakan...

cinta itu makanan opo to mas? hehehe wen mau wis kalu enak soalnya pas posting ni lg butuh makan, lapeeer;p

Anonim mengatakan...

duh, jadi ngerasa nih..hehehe

Anonim mengatakan...

Jomblo itu emang ujian yg berat.
Karna sejatinya setiap makhluk diciptakan berpasang2an.
Besabar aja deh, dinikmatin dan diisi waktu kejombloannya dgn hal2 yg bermanfaat.
Mudah2an jadi ibadah.

Sigma Male mengatakan...

Dia pernah berkata padaku :

"JANGAN PERNAH TINGGALKAN AKU YA"

Kata-kata itu aku anggap kata paling romantis yang pernah aku dengar dari dia...

Tapi kenyataannya justru dia mengingkari ucapan dan permintaannya sendiri...

Justru dia yang pergi meninggalkanku...

KEKUATAN CINTA BIASANYA DATANG SAAT KITA KEHILANGAN CINTA ITU

@dewikhami mengatakan...

hahaha.. cinta??

cintaa..??

cintaa..??

boleh ga aku ga ikut berpendapat?

Aku kan belum kepikiran masalah cinta..

hehehehe..

yah, tapi secara umum dan gamblang sih, menurut aku nih, cinta.. itu adalah ketika kau menemukan seseorang yang akan satu jiwa denganmu, mengerti kamu apa adanya. Cinta yang sehat, adalah cinta yang tidak menyakiti tentunya, seperti asal kata sehat pada umumnya (hallah). Cinta, harus dijaga dengan kesetiaan dan pengertian.

Hah, pada umumnya, semua orang juga tahu itu.

Tapi, penerapannya yang repot..
hehehe..

salam ^^

(eniwei, pilihan2 kata yang kakak gunain udah bagus banget, tapi ada beberapa penggunaan eyd yang perlu diperhatikan, biar postingan kk jadi lebih enak dibaca..)

Eucalyptus mengatakan...

Wah, kok kamu nulis cinta dalam pacaran palsu dan penuh kebohongan sih? gak semua kali Roe, banyak orang menemukan cinta sejatinya setelah melalui masa pacaran (tapi pacaran jangan kebablasan lho....).

Acyhome mengatakan...

cinta??? panjang dan lebar tuch kalo di jelasin. yang pasti maknain cinta dengan hati :)

Vina Revi mengatakan...

Ketawa baca quote yang ini: sumber:sinetron indonesia yang tidak mendidik.

Untung aku nggak suka sinetron.

Anonim mengatakan...

ikut nongkrong ah...

Anonim mengatakan...

hahahahha...tumben bahas soal cinta Roe???
Buat aku sih cinta tuh yang "pure" hanyalah cinta Allah pada ummatnya.
Kalo yang cinta sesama ummat, cinta ibu pada anaknya..
Kalo manusia berlawanan jenis...cinta suamiku padaku kaleeeee..hihihihihihi

Tapi..aku setuju dengan Roe yang pilih ngejomblo tapi slow motion cari calon juga kannnn...

temenan lebih bagus. Gak ada kemunafikan (kecuali emang temenan sama ahli munafik). Bisa lebih tau tentang orang secara apa adanya.

Lanjut terus Roe..jomblo bukan berarti gak laku..huahahahahha....sepatu kaleee..kalo gak ada pasangannya gak ada yang beli...

uNieQ mengatakan...

ya agak gampang² susah siyh memang cari cinta sejati n ga penuh dengan keboongan.. makanya aq juga bertahan lama jomblo heheheh blom nemu yang pas, daripada maksain diri untuk hal yang udah qt tau ga baeknya, mending nunggu sampe ada yang pas... insya Allah :)

jadi jomblo ga salah kok :)

pmii metro kukar mengatakan...

ya, kalo dipikir-pikir jomblo itu termasuk ibadah jua,,,,,,,,,,

hehe.....................

Anonim mengatakan...

Ass.

yup..setuju mas roe..
artikel yg mantab.

ipanks mengatakan...

hmm kayanya si penulis lagi ingin mengungkapkan isi hatinya yang paling dalam. tapi kayanya lagi penulis masih malu-malu dalam menyampaikannya. bro jalan2 aja yuk ngilangin penat, hehehe cmiaw :D

Anonim mengatakan...

roe , , ,,
kenapa ada citna di blog nya? hohoh, tumbeeeeennnn!!!
gapapa roe, kalo cinta suci pasti ada kaan? bukan cinta sejati, coz citna sejati hanya untuk Allah dan makhluknya, sah berat amat ty nih ngomongnya...

Anonim mengatakan...

aloo bung ROE..pa kabar?

hmm...cinta ya? cinta sulit diungkapkan dengan kata tapi sangat bisa dirasakan.

Bung, kalau sudah ketemu dengan orang yang tepat ajaklah dia untuk menikah...jomblo terlalu lama juga ga baik, sekalian untuk menyempurnakan agamamu.

salam

Anonim mengatakan...

wakakaka... roe jangan anti cinta gitu dong.. iya,yahh...abis ternak kambing, eh,, jadi ngomongin cinta, tumben,hehe..

hm.. cinta itu?? ga ngerti ah.. kalo dipikirin bikin pusing,hihihi..

Ayu Ambarsari Hanafiah mengatakan...

cinta yang udah bikin saya limbung.
bosenn..

it's hard, and i cant make it easier! hah.

Judith mengatakan...

Mencintai Allah, Cintai Ayah Bunda, keluarga dan anak cucu .. itulah cinta yang lebih berarti dan tak berbekas.

Ada apa dengan ngana Roe? ..

Anonim mengatakan...

pacaran?..terus terang saya gak pernah pacaran..alhamdulillah langsung nikah..butuh keimanan dan keikhlasan dalam menerima jodoh..apapun itu sebgai konsekuensi buah keimanan kita...
wujud sebagai cinta kepadaNya dan bertawakal..

true love to Alloh ...

p.h.i.e mengatakan...

cinta? cinta itu relative, ga bisa diperdebatkan. Semua orang DO need love, tapi cinta kepada Allah memang yg paling utama. btw, ROE kenal andot arch angkt 97? :D

Anonim mengatakan...

cinta itu kotor alias lendir ke ke ke gak percaya...?

Anonim mengatakan...

cinta............. hiksss :(( cinta itu membunuh perasaaan aq

cheracau mengatakan...

CINTA??? mungkin qu sdh bertindak bodoh atas nama cinta,,,tp atas nama cinta pun qu akan tetap semangat meraih cinta yg baru, cinta sejati, cinta yg tulus dari Allah SWt :)

ROe Salampessy mengatakan...

keep spirit awan purple.. hehehe..
Allah mencintai orang2 yang mencintai karena Allah. okey. :)